Apakah anda ingin menyewa mobil untuk dibawa keluar kota seperti untuk liburan, menghadiri resepsi pernikahan saudara maupun kerabat atau mungkin untuk perjalanan bisnis ke luar kota?, jika ingin menyewa mobil untuk keluar kota ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi. Menyewa mobil keluar kota tidak semudah menyewa mobil untuk keperluan lokal dalam kota. Ada aturan aturan khusus yang wajib dipenuhi karena perjalanan luar kota lebih tinggi resiko dibanding pemakaian dalam kota. Jika Anda ingin menyewa untuk ke luar kota, harga tarif yang ditawarkan berbeda. Anda perlu menghubungi dan mencari agen mobil rental untuk konsultasi. Pertama anda harus menghubungi pihak rental terlebih dahulu karena tidak semua rental menyediakan paket rental mobil untuk dibawa keluar kota. Kedua anda juga harus memastikan pihak rental yang menyediakan paket lepas kunci jika anda berencana keluar kota dengan menyetir sendiri, karena tidak semua rental menyediakan paket lepas kunci. Ketiga anda harus memastikan harga paket yang diterapkan rental mobil untuk perjalanan luar kota, karena bisa jadi tarifnya lebih mahal dibandingkan merental mobil untuk kebutuhan dalam kota. Terakhir anda juga harus memastikan syarat dan ketentuan yang berlaku jika akan menyewa mobil untuk keluar kota, sebab aturannya akan sedikit rumit dan memerlukan banyak dokumen persyaratan untuk memastikan bahwa anda tidak bermasalah dan lain sebagainya. Sebelumnya akan kami jelaskan dulu berbagai aturan dan persyaratan merental mobil untuk dibawa keluar kota.
- Bagi penyewa lepas kunci wajib memiliki SIM sesuai dengan mobil yang disewa
- Memiliki KTP yang akan disimpan oleh pemiliki sewa selama masa penyewaan
- Ada nya ketentuan denda sewa jika melebihi batas waktu sewa
- Adanya fasilitas pengantaran mobil dan pickup mobil pada daerah-daerah tertentu
- Adanya aturan wilayah pemakaian kendaraan sesuai perjanjian
- Pihak sewa mobil berhak menolak pelanggan sesuai kriteria pelanggan
- Adanya aturan tentang denda asuransi mobil jika terjadi kerusakan ringan atau kerusakan berat
- Tidak diperkenankan untuk digunakan balapan tidak resmi, tindak kejahatan dan penggunaan diluar perjanjian yang sudah disepakati.
- Durasi penyewaan dianggap digunakan secara full dan tidak bisa dipotong untuk digunakan di lain waktu
- Jika dengan sopir Harga sewa tidak termasuk dengan harga Bahan Bakar, namun biasanya ada juga paket sewa dengan sopir dan BBM
- Kecelakaan yang disebabkan sopir perusahaan sewa akan ditanggung perusahaan sewa
- Pembatalan sewa biasanya akan dikenakan denda sesuai dengan aturan masing-masing perusahaan sewa
Kemudian ada beberapa syarat dokumen yang harus dilengkapi jika anda ingin menyewa mobil lepas kunci untuk dibawa keluar kota, diantaranya :
- KTP Asli
KTP atau kartu tanda penduduk ini merupakan dokumen yang sangat penting. Bahkan KTP merupakan identitas utama yang dijadikan jaminan ketika menyewa mobil lepas kunci.
- Memiliki SIM A Aktif
Memiliki SIM A menjadi syarat utama yang sangat penting untuk menyewa mobil. Terkadang, calon penyewa mobil menanyakan apakah SIM diperlukan untuk menyewa. Tentu saja, persyaratan ini mutlak harus dipatuhi karena SIM A aktif menandakan bahwa penyewa memenuhi syarat untuk mengemudi mobil. SIM A bukanlah jaminan, namun hanya perlu ditunjukkan kepada pihak rental mobil sebagai bukti memenuhi persyaratan.
- Kartu Keluarga
Kartu keluarga dibutuhkan sebagai persyaratan sewa mobil untuk verifikasi data yang tercantum dalam KTP penyewa. Hanya perlu menunjukkan atau mengambil foto kartu keluarga, tidak perlu diserahkan kepada pihak rental.
- Menandatangani Surat Perjanjian
Surat ini berisi syarat dan ketentuan mengenai penyewaan mobil lepas kunci. Penyewa yang menandatangani surat tersebut artinya setuju dengan semua syarat dan ketentuan yang berlaku.
Ketika memilih rental mobil memang cukup membingungkan dan terkadang banyak jebakan. Untuk itu, banyak-banyaklah mencari info tentang jasa sewa mobil yang terpercaya kualitas layanannya agar Anda tak kecewa.
Ada baiknya juga untuk meminta referensi dari sahabat dekat atau anggota keluarga lain yang pernah menggunakan jasa rental mobil. Maka jadilah lebih cerdas dan teliti ketika memilih rental mobil, karena dapat menyelamatkan Anda dari hal-hal tidak terduga.
Salah satu perusahaan rental di Jakarta yang cukup lengkap dan berpengalaman dalam bisnis rental mobil adalah “SEMBODO RENTCAR”, yang beralamatkan di Jl. Warung Buncit Raya No.38A (Setelah Wisma KDS), Kalibata, Pancoran Jakarta selatan 12740 Indonesia – (021) 275-33-999 (Hunting) Buka setiap hari 24JAM. anda juga bisa mengunjungi alamat websitenya di www.sembodorentcar.co.id. Sembodo rentcar menyediakan beragam unit mobil dengan berbagai tipe serta paket penyewaan yang beragam, termasuk rental lepas kunci untuk perjalanan luar kota. Berikut jenis mobil dan estimasi biaya beserta durasi penyewaannya.
- Bus AKAP
Layanan Bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) dengan armada mewah kelas Royal dan Super Royal yang di rancang dan dibangun oleh karoseri terbaik dan terkemuka di Indonesia di atas sasis-sasis berkualitas.
- Sewa Bus Pariwisata
Layanan penyedia sewa mobil bus dengan armada mini bus (Hi Ace commuter 15st dan luxury / VIP 9-11st), micro bus (elf coaster 17st), medium bus (executive; Medium Short 33st dan Medium Long 39st) dan Medium VIP 18st) dan big bus (executive; 40-59st, VIP 30st dan VVIP 11-21st) yang di rancang dan dibangun oleh karoseri terbaik dan terkemuka di Indonesia di atas sasis-sasis berkualitas.
- Sewa Mobil Pengantin
Jasa rental Kendaraan untuk acara pernikahan dengan berbagai macam jenis Kendaraan Mewah seperti Alphard, Bentley, BMW, Camry, Cadillac, Camaro, Ferrari, GT-R, Hummer, Landcruiser, Lamborghini, Mini Cooper, Mercedes-Benz, Porsche, Range Rover, Rolls-Royce, VW, Vellfire, DLL.
- Layanan Antar Jemput
Jenis pelayanan ini merupakan jasa rental Kendaraan antar-jemput yang ditujukan untuk Perorangan maupun perusahaan dalam bidang antar-jemput karyawan dari dan ke tempat kerja, tamu perusahaan atau perhotelan yang melayani antar-jemput dari dan ke bandara, dan juga untuk keperluan wisata dan lainnya. Untuk jenis pelayanan ini harga rental Kendaraan yang Kami tawarkan berbeda tergantung dari jenis kendaraan dan tujuan masing-masing rute.
- Sewa Harian
Jenis pelayanan ini adalah jenis rental Kendaraan dengan jangka waktu berdasarkan pemakaian harian atau per-hari, minimal jangka waktu adalah 5 (lima) jam. Pada pelayanan jenis ini dapat menggunakan jasa Pengemudi yang telah disediakan oleh SEMBODO RENTCAR maupun tanpa Pengemudi dengan adanya kesepakatan antara Kami dan pihak penyewa. Dengan menggunakan jasa Pengemudi/driver yang Kami sediakan, maka kerusakan kendaraan rental baik kerusakan pada mesin maupun kecelakan yang terjadi pada Kendaraan menjadi tanggung jawab Kami.
- Sewa Bulanan
Jenis pelayanan ini merupakan pelayanan rental Kendaraan dengan jangka waktu minimal satu bulan. Pada jenis ini dapat menggunakan jasa Pengemudi yang di sediakan oleh pihak Kami maupun tanpa Pengemudi dengan adanya kesepakatan antara Kami dan pihak penyewa.
- Sewa Kontrak Jangka Panjang
Jasa rental Kendaraan dengan jangka waktu minimal 12 bulan sampai dengan tiga tahun atau lebih. Pada pelayanan sewa kendaraan jenis ini dapat menggunakan jasa Pengemudi yang disediakan oleh SEMBODO RENTCAR maupun tanpa Pengemudi (lepas kunci) sesuai kesepakatan kontrak sewa.
Sewa mobil untuk keluar kota dihitung harian/24 jam, dan biasanya tanpa supir atau lepas kunci. Dan berikut rincian harga berbagai jenis mobil yang bisa disewa untuk keluar kota dengan hitungan per hari lepas kunci :
- ALPHARD 2.5 G A/T2021-2022- Rp. 2,1 Juta/24 jamALPHARD 2.5 G A/T2023-Rp. 2,4 Juta/24 jam
- ALPHARD 2.5 G A/T2024-Rp. 3,7 Juta/24 jam
- CAMRY 2.5V A/T2016-2018-Rp. 1,3 Juta/24 jam
- CAMRY Facelift 2.5 V A/T2019-2021Rp. 1,6 Juta/24 jam
- FORTUNER 2.4 VRZ 4X2 A/T DSL GR SPORT 2021-Rp. 1,2 Juta/24 jam
- FORTUNER 4×2 2.4 VRZ A/T DSL 2018-Rp. 1,1 Juta/24 jamINNOVA 2.0 G A/T2021-2022-Rp. 650 Ribu/24 jam
- INNOVA 2.4 G A/T DSL2021-2022-Rp. 700 Ribu/24 jam
- INNOVA 2.4 V A/T DSL2021-2022-Rp. 750 Ribu/24 jam
- INNOVA ZENIX-G 2.0 CVT2023-Rp. 850 Ribu/24 jam
- INNOVA ZENIX-G 2.0 HV2023-Rp. 1 Juta/24 jam
- INNOVA ZENIX-Q 2.0 HV2023-Rp. 1,4 Juta/24 jam
- INNOVA ZENIX-V 2.0 CVT2023-Rp. 900 Ribu/24 jam
- INNOVA ZENIX-V 2.0 HV2023-Rp. 1,1 Juta/24 jamMERCY C300 AMG A/T2018-2019-Rp. 2.7 Juta/24 jam
- MERCY E250 A/T2017-2018Rp. 2,8 Juta/24 jam
- MERCY E300 AMG A/T2017-2019Rp. 3 Juta/24 jam
- PAJERO DAKAR Ultimate A/T DSL2017-2018-Rp. 1.45 Juta/24 jam
- PAJERO SPORT DAKAR (4×2) A/T DSL2021-2022Rp. 1,4 Juta/24 jam
- VOXY A/T2018-2019-Rp. 1.2 Juta/24 jam
- XPANDER SPORT A/T2019-2021-Rp. 550 Ribu/24 jam
- XPANDER Ultimate A/T2019-2021-Rp. 600 Ribu/24 jam
- XPANDER ULTIMATE CVT2023-Rp. 700 Ribu/24 jam
Dengan adanya informasi diatas, kami berharap semoga dapat menjadi pertimbangan anda ketika akan melakukan perjalanan keluar kota menggunakan mobil rental. Jangan lupa juga untuk selalu menjaga keselamatan anda selama perjalanan dengan mematuhi rambu-rambu lalu-lintas dan tetap konsentrasi selama perjalanan, dan semoga perjalanan anda menyenangkan serta selamat sampai tujuan, terima kasih.